You are currently viewing Manfaat Matahari Pagi Bagi Kesehatan

Manfaat Matahari Pagi Bagi Kesehatan

Salah satu alasan mengapa seseorang memilih berolahraga di pagi hari adalah untuk mendapatkan sinar matahari pagi yang ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apalagi dikondisi pandemi seperti saat ini, banyak orang yang mulai membiasakan diri berjemur di pagi hari.

Namun, hanya di jam-jam tertentu saja Anda dapat merasakan manfaat sinar matahari. Misalnya di jam 6-9 pagi. Tidak disarankan untuk di atas jam 10 pagi karena pada saat itulah sinar matahari memiliki tingkat radiasi ultraviolet B (UVB) paling tinggi yang dapat merusak kulit bahkan memicu kanker kulit.

Manfaat Matahari Pagi

Membantu meningkatkan produksi vitamin D

Vitamin D diperlukan tubuh untuk membantu meningkatkan penyerapan kalsium dan fosfor sehingga dapat memperkuat tulang, gigi, serta otot. Vitamin D tidak hanya dapat diperoleh dari makanan tertentu saja tapi juga memanfaatkan dari sinar matahari. Paparan sinar matahari pagi akan merangsang produksi vitamin D di dalam tubuh.

Membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Saat terpapar sinar matahari, tubuh akan menghasilkan lebih banyak sel darah putih yang berfungsi sebagai perlindungan tubuh. Sel darah putih memegang peranan penting dalam melawan berbagai penyebab infeksi.

Membantu meningkatkan kualitas tidur

Paparan sinar matahari pagi dapat merangsang produksi hormon melatonin di dalam tubuh. Melatonin adalah hormon yang berperan mengatur siklus tidur. Jika kadar melatonin di dalam darah rendah, siklus tidur Anda dapat terganggu.

baca juga: Manfaat olahraga pagi hari

Membantu mengatasi masalah pada kulit

Mendapatkan paparan sinar matahari pagi hari juga diyakini bermanfaat untuk membantu mengatasi berbagai penyakit kulit, mulai dari jerawat, eksim, hingga psoriasis.

Membantu mencegah stres

Paparan sinar matahari di pagi hari juga mampu menghindarkan Anda dari stres atau depresi. Kurangnya paparan sinar matahari dapat menurunkan kadar hormon serotonin di dalam tubuh, sehingga lebih mudah mengalami stres atau depresi.

Membantu mencegah kanker

Dalam kadar yang tepat, paparan sinar matahari dapat membantu mencegah berbagai penyakit kanker, seperti kanker prostat, kanker pankreas, kanker ovarium, kanker usus besar, dan kanker getah bening (limfoma Hodgkin).

Sinar matahari pagi memiliki beragam manfaat bagi kesehatan, namun terlalu banyak terpapar sinar matahari juga dapat berbahaya bagi kulit. Pastikan Anda berjemur pada waktu yang tepat dan tidak berlebihan. Serrta jangan luoa untuk menggunakan pelindung sinar matahari yang mengandung SPF.

Bagi Anda yang memiliki kondisi medis tertentu atau kondisi kulit tertentu dan ingin berjemur dianjurkan untuk melakukan konsultasi terlebih dahulu dengan dokter.

Tinggalkan Balasan