You are currently viewing Manfaat Makan Timun Bagi Kesehatan

Manfaat Makan Timun Bagi Kesehatan

Mentimun, timun, atau ketimun (Cucumis sativus L.; suku labu-labuan atau Cucurbitaceae).  Manfaat timun tidak perlu diragukan lagi, seperti mencegah dehidrasi dan membantu menurunkan tekanan darah.  Sebanyak 50 gram timun, mengandung 80 gram kalium yang baik untuk menurunkan darah. Sementara kandungan kalium pada timun, bekerja untuk melebarkan pembuluh darah sehingga  tekanan darah yang awalnya tinggi menjadi menurun.

Manfaat Timun

Kandungan vitamin K dalam timun juga baik untuk kesehatan tulang dan membantu  mencegah tulang mudah patah. Selain itu. kandungan senyawa cucurbita dalam timun dapat membantu mengurangi lonjakan gula darah, mencegah aterosklerosis dan kanker. Manfaat timun tidak hanya sebatas pada kesehatan tubuh, tapi juga untuk kecantikan. Banyak orang menggunakan timun sebagai masker wajah.

Selain itu, sayuran ini kaya akan beta karoten, mangan, vitamin C, antioksidan flavonoid yang  dapat membantu menangkal radikal bebas. Radikal bebas dapat meningkatkan risiko penyebab sejumlah penyakit, seperti penyakit jantung, diabetes, penurunan daya penglihatan, serta penyakit Alzheimer.

Risiko terpapar  radikal bebas dapat meningkat jika terkena paparan polusi, asap rokok, serta sinar matahari sehingga, sangat penting untuk mengonsumsi buah dan sayur yang kaya antioksidan, seperti ketimun. Berikut adalah beberapa manfaat timun lainnya:

Mencegah dehidrasi

Disarankan untuk minum enam hingga delapan gelas air per hari dengan tujuan agar tubuh dapat terhidrasi dengan baik. Baru-baru ini membuat infused water dengan timun sedang tren di masyarakat. Alasannya selain menjadikan air putih ada rasanya, lebih segar, tapi juga manfaatnya bagi kesehatan. Hal inilah yang dapat membantu Anda rajin minum air putih.  Anda juga bisa memakannya langsung, karena timun mengandung 95,2% air,  5 ons ketimun mengandung 4,8 ons atau 150 ml air. Berarti sudah sekitar 26% asupan air harian Andatelah  terpenuhi.

Membantu menurunkan berat badan

Jika Anda mencoba menurunkan berat badan, cobalah mengonsumsi jus atau air mentimun untuk membantu mengurangi kalori tubuh.

Merawat kulit

Ketimun mengandung vitamin B5 (asam pantotenat), yang sering digunakan untuk menghilangkan jerawat. Di samping itu, irisan ketimun juga membantu mengurangi kantung mata karena mengandung asam kafeat dan kaya akan air.

baca juga: Manfaat Mengonsumsi Sayuran Hijau

Mencegah Sembelit

Kulit mentimun mengandung serat yang tidak larut timun juga memiliki kandungan air yang banyak sehingga dapa membantu membuat makanan mudah  dicerna lebih cepat sehingga dapat membantu mencegah terjadinya sembelit.

Ibu Hamil

Kandungan vitamin C, B1, B3, B2, zat besi, seng dan asam folat dipercaya dapat membantu perkembangan janin yang ada  dalam kandungan. Selain itu, kandungan kolagen  akan membantu mengurangi selulit pada perut sebagai salah satu dampak dari kehamilan.

Detoksifikasi Racun

Manfaat timun lainnya adalah detoksifikasi racun melalui air seni. Mentimun memiliki sifat diuretik atau bisa memicu produksi air seni. Dengan begitu, bakteri, racun-racun dan zat hasil metabolisme akan terdorong dari tubuh melalui air seni.  Hal ini akan menjadikan tubuh menjadi lebih segar.

Perlu diingat, tulisan ini tidak dapat dijadikan resep pengobatan penyakit  sebagai pengganti obat dari dokter. Jika Anda memiliki penyakit tertentu atau Anda ingin mengonsumsi timun, sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter.

 

Tinggalkan Balasan