Pola Makanan Penyembuh Wasir Yang Dianjurkan

Pengidap wasir dianjurkan untuk mengonsumsi makanan penyembuh wasir. Makanan yang dimaksud, antara lain buah, sayuran, dan biji-bijian. Ketiganya, mengandung serat yang akan membantu melunakkan tinja dan meningkatkan volumenya. Sehingga dapat membantu menghindari ketegangan yang dapat memperburuk gejala wasir.

Kendati demikian, seiring dengan perkembangan zaman, pola mengonsumsi serat di masyarakat semakin berkurang. Saat ini, lebih banyak orang berusia muda maupun tua mengonsumsi rendah serat, misalnya saja jajanan yang berbahan dasar tepung atau aci. Hal inilah yang kemudian dapat memengaruhi gizi dan nutrisi seseorang sehingga dapat menyebabkan berbagai penyakit.

Baca Juga: Tak Hanya Gejala Wasir, Kurang Asupan Gizi Juga Picu Masalah Lain!

Anjuran Pola Makanan Penyembuh Wasir

Pengidap wasir perlu memenuhi kebutuhan asupan serat. Nah, ada dua jenis serat yang juga perlu kamui ketahui,  yaitu:

1.Serat larut

Serat ini terlihat seperti gel yang ada di dalam saluran pencernaan. Memiliki tekstur lebih  lembut dan lengket sehingga dapat menyerap air dengan sempurna.

Cara kerjanya adalah dengan memperlambat proses pencernaan dan membantu usus untuk membuat feses lebih lunak. Sehingga feses yang melunak akan membuat proses buang air besar menjadi lebih mudah serta terhindar dari rasa sakit, hingga wasir.

Makanan yang menjadi sumber serat larut, seperti kacang-kacangan, gandum, buah, serta alpukat. Fungsi lainnya adalah mengatur kadar gula darah, mencegah penyakit jantung, serta menurunkan kolesterol.

 2.Serat tidak larut

Serat yang tidak larut berfungsi untuk memadatkan feses dan membantu percepat proses pergerakan makanan, melalui lambung maupun usus. Aliran darah akan langsung menyerap serat ini untuk dapat menambah ampas pada sistem pencernaan. Oleh karena itu usus tidak menghancurkan serat ini.

Frekuensi BAB menjadi lebih lebih teratur dan meminimalkan risiko sembelit saat seseorang mengonsusmi serat ini. Jenis makanan yang mengandung serat jenis ini, antara lain biji-bijian utuh, kacang merah, serta berbagai macam sayuran.

Sebagai penyembuh wasir, kedua jenis serat ini harus ada dalam setiap makanan yang pengidap konsumsi.

Anjuran Konsusmi Serat

Badan Kesehatan Dunia (WHO), menganjurkan mengonsumsi sayuran dan buah-buahan untuk hidup sehat sejumlah 400 gram perhari yang terdiri dari:

– 250 gram  sayur (setara dengan 2,5 porsi).

– 150 gram buah (setara dengan 3 buah pisang ambon ukuran sedang atau 1,5 pepaya atau 3 buah jeruk ukuran sedang).

Namun, bagi orang Indonesia sebenarnya disarankan untuk mengonsumsi sayur dan buah sebanyak 300-400 gram/ hari bagi anak balita dan anak usia sekolah.  Serta, sebanyak 400-600 gram/hari bagi remaja dan orang  dewasa. Sekitar dua-pertiga dari jumlah anjuran tersebut adalah porsi sayur.

Makanan Penyembuh Wasir

Pengidap wasir, perlu mengonsusi makanan yang dapat membantu proses penyembuhan. Beberapa daftar makanan penyembuh wasir, yang mengandunh serat dan bisa menjadi pertimbangan untuk pengidap wasir konsumsi, antara lain:

  • Apel berukuran sedang mengandung 4,4 gram serat.
  • Pir berukuran sedang mengandung 5,5 gram serat.
  • ½ labu rebus mengandung 2,9 gram serat.

Baca Juga: Makanan Berserat Tinggi untuk Mengatasi Gejala Wasir Stadium 4

Perlu setiap pengidap ketahui, selain mengonsumsi makanan penyembuh wasir, penting juga untuk melakukan olahraga ringan, berhenti merokok serta cukup minum air agar proses penyembuhannya lebih cepat.

Jika memiliki masalah wasir, silakan melakukan pemeriksaan bersama dokter kami di Vena Wasir Center. Dokter akan memberikan rencana pengobatan yang tepat sesuai dengan kondisi setiap pasien.

Bagikan :

Tinggalkan Balasan